Analisis Waktu Setting Model pada Line Cylinder Head dengan Metode Time Study (Studi Kasus: PTKI)
Abstract
PT. Kubota Indonesia merupakan sebuah perusahaan yang memproduksi mesin diesel dalam berbagai jenis model. Pada saat pergantian model khususnya di line Cylinder Head diperlukan pergantian komponen pendukung seperti jig dan program pada mesin CNC. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis penyebab lamanya waktu setting pergantian model sehingga dapat dilakukan perbaikan untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi waktu di line Cylinder Head. Line ini adalah salah satu line yang memiliki 11 proses pada bagian machining shop PT. Kubota Indonesia. Analisa dari data yang dikumpulkan dengan metode time study kemudian di analisis dengan menghilangkan gerakan yang tidak efektif. Sehingga dapat diketahui waktu efektif untuk melakukan proses setting pergantian model. Lamanya waktu setting pergantian model juga dipengaruhi oleh kecakapan operator dan penempatan bahan pendukung. Berdasar hasil perhitungan didapatkan lamanya waktu setting pergantian model awal selama 3,49 jam. Setelah dilakukan analisis dengan penghilangan gerakan yang tidak efektif didapatkan waktu selama 3,38 jam dan ditemukan beberapa gerakan tidak efektif yang bisa dikurangi atau bahkan dihilangkan apabila operator bekerja dengan fokus dan diawasi oleh inspector.