Upaya 6s untuk Meningkatkan Produktivitas pada Pekerja di Penjahit Putra Manunggal
Abstract
Penjahit Putra Manunggal merupakan sebuah penjahit yang berdiri sejak 2016. Perusahaan ini dibangun berdasarkan pengalaman dan pengetahuan pada bagian penjahit khususnya jahit-menjahit. Terdapat permasalahan yang dialami oleh penjahit seperti masih kurang tepat dan efisiennya penggunaan ruang penyimpanan, serta kurang tertatanya penempatan barang yang ada pada ruang kerja penjahit dan penyimpanan barang yang belum dilakukan secara teratur karena belum adanya metode penyimpanan yang diterapkan di dalam ruang kerja penjahit tersebut. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk memudahkan proses penyimpanan dalam warehouse yaitu dengan menggunakan metode 5S+Safety. Berdasarkan form 6s hanya mendapatkan hasil 1.625 yang berarti penjahit ini belum menerapkan 6s. jika perusahaan tersebut menerapkan budaya 6s dan menata ulang lingkungan kerja agar dapat meningkatkan produktivitas dari pekerja, selain itu juga membuat ruang pekerja menjadi nyaman merupakan hal yang penting agar pekerja merasa senang dengan lingkungan kerjanya.