Analisis Pengendalian Kualitas Ukuran Partikel Broiler 1 dengan Metode SPC (Statistical Processing Control)

Authors

  • Rengganis Ernia Wulansari Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Aulliyah Fitri Khasanah Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Much Djunaidi Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia

Abstract

PT. XYZ adalah perusahaan yang memproduksi pakan ayam. Parameter yang dipertimbangkan yaitu ukuran partikel dari pakan yang akan mempengaruhi apakah produk tersebut layak atau tidak. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui jenis penyimpangan, menganalisis capabilty proses produksi, analisis proporsi penyimpangan, identifikasi faktor penyebab penyimpangan dan melakukan perbaikan. Manfaat dari penelitian ini adalah meningkatkan stabilitas proses sehingga kualitas produk sesuai standar. Pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi dan studi dokumen. Objek dari penelitian ini adalah produk pakan ayam broiler 1 berbentuk crumble. Metode yang digunakan untuk menganalisis data adalah Statistical Processing Control (SPC) untuk memonitor, mengendalikan, menganalisis, mengelola dan memperbaiki produk dan proses dengan metode statistik. Dari pengolahan data didapatkan index process capability pada mesh no.8 sebesar 0,55 dan pan sebesar 0,53 artinya proses pembuatan produk tersebut masih belum sesuai spesifikasi atau belum capable, proporsi penyimpangan pada mesh no.8 sebesar 14,23% dan pan sebesar 8,08%, penyimpangan mesh no.8 lebih dominan sehingga dilakukan analisis faktor yang berpengaruh yaitu manusia, lingkungan, material, mesin dan metode. Rekomendasi yang diusulkan yaitu meningkatkan proses pengawasan terhadap petugas, melakukan evaluasi tentang kenyamanan pada saat bekerja, melakukan perawatan mesin secara berkala dan menetapkan standarisasi yang jelas.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-05-02