Perempuan 20 Tahun dengan Gangguan Mental Organik E.C Epilepsi: Laporan Kasus

Authors

  • Deny Puji Krestianto Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Adriesti Herdaetha RSJD Dr. Arif Zainuddin Surakarta
    Indonesia

Abstract

Gangguan mental organic adalah gangguan mental diotak secara langsung atau tidak langsung yang dipengaruhi oleh gangguan langsung di otak atau gangguan sistemik. Epilepsy adalah kelainan pada otak yang ditandai oleh bangkitan kejang epilepsy. Bangkitan epileptik yaitu munculnya tanda atau gejala tertentu yang bersifat sementara akibat aktivitas neuronal abnormal dan berlebihan di otak. Pasien dengan epilepsy memiliki peluang lebih besar menjadi psikotik sekitar enam sampai dua belas kali. Gejala epilepsy meliputi gejala praiktal, iktal dan interictal. Gejala psikotik pada epilepsy yang paling khas adalah halusinasi dan waham paranoid. Nn. M perempuan 20 tahun dengan riwayat epilepsy dengan diagnosis psikiatrik, gangguan mental organic akibat kerusakan kerusakan otak atau akibat penyakit lain atau fisik. (F06.8). pengobatan farmakologi pada pasien ini yaitu quetiapine 200 mg 1 kali sehari, divalproex 2 kali 250 mg, fenitoin 200mg 1kali sehari. Tryhexylpenidil 2mg 2kali sehari. Psikoedukasi kepada keluarga pasien bertujuan untuk mengenali dan mencegah kekambuhan dari penyakit pasien.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-12-12