Seorang Wanita 72 Tahun dengan Gangguan Skizoafektif Tipe Manik

Authors

  • Woro Puspita Gati Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Agung Priatmaja RSJD dr. Arif Zainuddin Surakarta
    Indonesia

Abstract

Gangguan skizoafektif adalah gangguan kejiwaan yang ditandai dengan adanya kompleks skizofrenia secara simultan dan gangguan mood yang jelas. Setidaknya satu dari gejala khas skizofrenia harus ada dalam episode yang sama. Dilaporkan seorang perempuan berusia 72 tahun dibawa ke RSJD Surakarta dikarenakan pasien mengamuk dan merusak barang di pasar. Pemeriksaan status mental didapatkan pembicaraannya Logorrhea dan artikulasi yang kadang kurang jelas, mood elasi, afek luas. Terdapat halusinasi visual dan taktil, arus pikir flight of idea, isi pikir misidentifikasi. Orientasi orang dan tempat terganggu, daya ingat jangka panjang dan kemampuan visuospasial terganggu, perhatian mudah teralih, penilaian realita terganggu dan pasien tidak mampu mengartikan peribahasa sederhana. Pada pemeriksaan status interna didapatkan dalam batas normal. Pasien ini menerima setidaknya satu terapi yang mencakup pengembangan keterampilan sosial dan rehabilitasi kognitif saat menerima terapi obat yaitu farmakoterapi pasien diberikan Quetiapin furamat 1x400 mg dipertimbangkan peningkatan dosis berdasarkan tanda dan gejala yang ditemukan, Trihexyphenidil 2x1 mg bila terjadi efek samping EPS, Chlorpromazine tablet 100 mg 2x1, Asam Valproat 1 x 500 mg.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-12-12