Hipoglikemia pada Pasien dengan Riwayat Diabetes Melitus

Authors

  • Valda Yulia Annisa Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Andreas Sentot Suropati RSUD Ir. Soekarno Kab. Sukoharjo
    Indonesia

Abstract

Diabetes melitus adalah penyakit gangguan metabolik yang ditandai oleh kenaikan glukosa darah akibat penurunan sekresi insulin oleh sel β pankreas dan atau resistensi insulin. Komplikasi akut diabetes melitus adalah hipoglikemia, suatu keadaan di mana konsentrasi glukosa serum <70 mg/dL. Hipoglikemia pada pasien diabetes melitus sering berkaitan dengan penggunaan obat anti diabetik sulfonilurea. Seorang wanita usia 48 tahun dilaporkan dengan badan lemas, pusing, mual, muntah, berat badan turun, memiliki riwayat diabetes melitus dengan pengobatan rutin sulfonilurea, kadar gula darah 61 mg/dL sehingga pasien didiagnosis dengan hipoglikemia dan diterapi dengan larutan dextrose. Terapi diberikan untuk mengembalikan level gula darah pasien ke rentang normal dengan cepat serta mengurangi injuri. Sulfonilurea bekerja dengan meningkatkan sekresi insulin dan tidak tergantung pada glukosa sehingga mengakibatkan kejadian hipoglikemia yang lebih tinggi. Risiko hipoglikemia akibat sulfonilurea dikaitkan dengan farmakokinetik dan waktu paruh. Hipoglikemia dapat berlangsung lama sehingga harus diawasi sampai seluruh obat dieksresi dan waktu kerja obat telah habis.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-06-26