Increasing Oxygen Saturation with Head-Up Potition in Stroke Non-Hemoragik Patient

Authors

  • Nadia Nur Imani Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Dian Hudiyawati Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia

Abstract

Latar Belakang : Stroke merupakan suatu gangguan yang terjadi secara mendadak dengan kehilangan fungsi yang disebabkan karena berhentinya suplai darah ke bagian otak. Kekurangan oksigen yang dibawa darah dapat menyebabkan penurunan saturasi oksigen sehingga menyebabkan sesak nafas yang menimbulkan pola napas tidak efektif. Tujuan : Studi kasus ini bertujuan menerapkan posisi head up pada pasien stroke non-hemoragik yang mengalami penurunan saturasi oksigen. Metode : Studi kasus ini menggunakan pendekatan asuhan keperawatan dengan mengaplikasikan posisi head up selama 30 menit pertama pada pasien yang mengalami pola napas tidak efektif. Hasil : pemberian posisi head up dapat meningkatkan saturasi oksigen pada pasien stroke non-hemoragik yang mengalami masalah pola nafas tidak efektif. Kesimpulan : Intervensi pemberian posisi head up mampu mengatasi permasalahan pola napas tidak efektif.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-10-13