Evaluasi Efektivitas Gedung Parkir Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Surakarta

Authors

  • Ryan Styo Aji Prambudi Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Syamsudin Raidi Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia

Abstract

Universitas Muhammadiyah Surakarta merupakan sebuah kampus yang sangat besar dan memiliki banyak mahasiswa, setiap tahunnya mahasiswa semakin bertambah diikuti dengan padatnya lingkungan sekitar kampus semakin banyak juga mahasiswa yang menggunakan kendaraan pribadi terutama sepeda motor. Maka dari itu diperlukannya lahan parkir yang cukup untuk memenuhi kebutuhan parkir motor para mahasiswanya, sehingga dibangunlah Gedung Parkir Kampus 1. Namun, setelah dibangunnya gedung tersebut hingga saat ini ternyata gedung parkir tersebut sepi peminat. Oleh karena itu, dilakukanlah penelitian mengenai kenapa Gedung Parkir Kampus 1 sepi peminat dengan tujuan untuk membuat efektivitas dari gedung parkir tersebut sesuai harapan. Metode yang digunakan adalah dengan observasi dan wawancara untuk mendapatkan data faktual secara langsung dari pengguna, studi literatur untuk mendapatkan teori, aturan, hingga standar untuk menunjang penelitian, dan kualitatif. Hasil dari penelitian ini didapatkan ada faktor yang mempengaruhi kenapa Gedung Parkir Kampus 1 ini sepi peminat yaitu beberapa elemen gedung parkir yang belum sesuai dengan standar, tidak efektifnya fungsi gedung karena kurangnya pemeliharaan terhadap gedung juga pengelolaannya hingga pengguna yang kurang bijaksana dalam memarkirkan kendaraanya, dan juga faktor jarak dan sulitnya akses membuat selain sepi peminat juga parkir terpusat di bagian barat gedung. Kesimpulannya adalah kurang ada nya perhatian dari pengelola gedung sendiri juga letak dan akses yang tidak sesuai mempengaruhi minat mahasiswa untuk parkir di Gedung Parkir kampus 1 ini.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-07-20