Biografi Mahasiswa Pendidikan Biologi FKIP UMS dalam Melaksanakan Skripsi Tahun 2014

Authors

  • Yeni Eka Susilawati
  • H Hariyatmi
  • D Djumadi

Abstract

Skripsi merupakan salah satu bentuk karya tulis ilmiah yang dihasilkan oleh mahasiswa sebagai syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kecenderungan mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UMS dalam menyeleseikan Skripsi Tahun 2014. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif menggunakan metode dokumentasi. Strategi dalam penelitian ini menggunakan model survei untuk memperoleh dan memaparkan data, sehingga hasilnya dapat menggambarkan secara utuh dan mendalam tentang relitas sosial dan berbagai fenomena yang terjadi. Teknik analisis data yang digunakan deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, bidang penelitian yang dipilih Mahasiswa yaitu terapan (44,8%), pendidikan (28,5%), dan murni ( 26,7%). Pendekatan penelitian yang dipilih mahasiwa adalah kuantitatif (46,5%), kombinasi (34,3%), serta kualitatif (19,2%). Metode penelitian yang dipilih mahasiswa eksperimen (85,5%), deskriptif (11,0%), PTK (2,9%), dan eksplorasi (0,6%).

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-05-21