Tumor Mammae Sinistra: Laporan Kasus

Authors

  • Diar Trihapsari Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Juono Prabowo Rumah Sakit Umum Daerah Karanganyar
    Indonesia

Abstract

Tumor payudara merupakan salah satu penyakit keganasan dengan angka kejadian yang cukup tinggi dimasyarakat khususnya pada wanita. Tumor payudara merupakan benjolan abnormal karena pertumbuhan sel yang tidak terkendali. Tumor payudara dibedakan menjadi tumor jinak dan ganas. Kedua jenis tumor ini dibedakan dari bentuk, permukaan, konsistensi, mudah digerakkan atau tidak dan sifat nyeri. Penegakan diagnosis terhadap keganasan pada payudara yaitu anamnesis, pemeriksaan fisik payudara, laboratorium, radiologi dan histopatologi. Studi ini merupakan laporan kasus tumor mammae sinistra, yaitu seorang perempuan berusia 37 tahun yang datang ke poli bedah RSUD Karanganyar dengan keluhan terdapat benjolan di payudara kiri sejak 3 bulan yang lalu. Pada pemeriksaan fisik palpasi payudara kiri didapatkan benjolan dengan permukaan yang teraba halus, konsistensi kenyal, batas tidak tegas, bentuk bulat, terfiksasi, dan dengan ukuran 2x2x2 cm. Ny. R didiagnosis tumor mammae sinistra yang didapatkan dari hasil anamnesis dan pemeriksaan fisik serta pemeriksaan penunjang. Prinsip manajemen tumor mammae dapat dilakukan secara operatif yaitu lumpektomi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-12-12