Persepsi Mahasiswa Matematika terhadap Strategi Pembelajaran Peningkatan Kemampuan Berpikir (Sppkb) dalam Perkuliahan Geometri Analitik
Keywords:
Geometri Analitik, Persepsi,, SPPKBAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa matematika terhadap Strategi Pembelajaran Peningkatan Kemampuan Berpikir (SPPKB) dalam perkuliahan Geometri Analitik.. Penelitian dilakukan pada semester 1 tahun ajaran 2015/2016. SPPKB merupakan strategi pembelajaran yang menekankan kepada kemampuan berpikir siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Subyek penelitian berjumlah 9 orang mahasiswa yang menempuh mata kuliah Geometri Analitik. Subyek penelitian terbagi atas tiga kelompok, yaitu kelompok atas, kelompok menengah, dan kelompok bawah. Selanjutnya subyek penelitian membentuk kelompok yang heterogen. Penelitian ini dilaksanakan sesuai rencana pembelajaran yang telah direncanakan. Kegiatan pembelajaran di kelas dilaksanakan selama 3x50’ per tatap muka.Materi pembelajaran terdiri dari materi garis lurus, lingkaran, dan parabola. Strategi SPPKB menggunakan beberapa metode pembelajaran yang sesuai dengan teori diantaranya metode tanya jawab, metode diskusi, dan metode presentasi. Hasil belajar yang diperoleh mahasiswa selain ditentukan oleh strategi pembelajaran yang digunakan, juga ditentukan oleh faktor kebiasaan belajar, minat belajar, dan kemauan membaca buku geometri analitik. Berdasarkan hasil penelitian, persepsi mahasiswa terhadap SPPKB 83 % yang mempunyai makna positif, artinya persepsi mahasiswa matematika terhadap SPPKB dalam perkuliahan geometri analitik sangat baik.