Wisata Heritage sebagai Upaya Mempertahankan Kampung Lawas Maspati di Kota Surabaya

Authors

  • Shafira Zulfa Audina Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
    Indonesia
  • Firda Qonita Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
    Indonesia

Abstract

Kampung Lawas Maspati merupakan sebuah kampung wisata di Kota Surabaya yang membawa trobosan baru ditengah menjamurnya trend kampung wisata. Berangkat dari potensi alami yang dimiliki, kampung ini memproklamirkan diri sebagai kampung lawas yang menyuguhkan wisata heritage. Penelitian yang menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi ini bertujuan untuk membuktikan apakah branding kampung lawas dan wisata heritage ini mempengaruhi sense of belonging masyarakat setempat. Sense of belonging sendiri merupakan sebuah akar arsitektur pertahanan yakni sacrifice for a place. Dengan mengupas upaya-upaya yang dilakukan masyarakat seperti pemberian signage sampai revitalisasi bangunan tua, warga Kampung Lawas Maspat membuktikan pengorbanan mereka dalam mempertahankan eksistensi kampungnya dari gempuran modernisasi di Kota Surabaya.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-07-30