Analisa Standar Kebutuhan Aksesibilitas & Prasarana Parkir pada Kawasan Wisata Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung
Abstract
Penelitian ini tentang analisis prasarana parkir dan aksesibilitas fasilitas forest walk pada kawasan wisata Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung, ditinjau dari standar data dan kenyamanan prasarana dan sarana tempat wisata. Latar belakang penelitian ini adalah adanya ketidakoptimalan pada penyediaan fasilitas keamanan dan kenyamanan pada jalur track forest walk serta prasarana parkir di kawasan ini yang tidak teratur dan tertata sehingga pengunjung bebas memarkirkan kendaraanya hingga ke badan jalan. Penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif terkait kesesuaian standar yang sudah ada. Kondisi aksesibilitas pada forest walk dan prasarana parkir di kawasan wisata Hutan Kota Babakan Siliwangi belum memenuhi standar suatu objek wisata dari segi kesesuaian dan kenyamanan. Pemerintah Kota Bandung sebagai penanggung jawab diharapkan segera memberi perhatian khusus pada penyediaan prasarana dan aksesibilitas pada kawasan wisata Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung.