Peran Edukasi Gizi Terhadap Pengetahuan, Perilaku dan Sikap Konsumsi Remaja di SMK Bhinneka Karya Simo Boyolali
Abstract
Kesehatan merupakan aspek terpenting dalam siklus individu, khususnya remaja. Makanan yang dikonsumsi remaja sangat mempengaruhi status gizi individu. Terutama remaja yang memiliki aktivitas sekolah yang padat, kebanyakan remaja akan memilih makanan cepat saji atau junk food. Pemilihan makanan tersebut termasuk perilaku konsumsi kurang baik, maka diperlukan pendekatan edukatif untuk meningkatkan pengetahuan. Dengan pengetahuan mengenai gizi, diharapkan remaja akan mengatur pola makannya. Penelitian ini bertujuan untuk menyediakan informasi mengenai pengetahuan, perilaku konsumsi dan keterkaitan konsumsi remaja dengan edukasi gizi yang diberikan. Penelitian ini bermanfaat untuk mewujudkan kesadaran mengkonsumsi makanan sehat dan pentingnya pola konsumsi yang baik dan benar. Penelitian dilaksanakan di SMK Bhinneka Karya Simo Boyolali dengan menggunakan responden berusia 15-18 tahun. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan menggunakan angket kuesioner dengan pre-post test group design dengan membagi 2 kelompok (kelompok perlakuan dan kelonpok tanpa perlakuan). Kelompok perlakuan diberikan edukasi gizi. Hasil menunjukan bahwa pemberian edukasi gizi tidak berpengaruh terhadap pengetahuan, perilaku dan sikap konsumsi siswa.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2020 W Warjito, Akhmad Mustofa, Nanik Suhartatik
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.